VISI DAN MISI
Perkumpulan Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini yang selanjutnya disebut PP-PAUD adalah organisasi kemasyarakatan bersifat mandiri dan non partisan, tidak terafiliasi dan bebas dari intervensi golongan dan partai politik manapun, yang menghimpun organisasi, dan yayasan yang menyelenggarakan pendidikan anak usia dini formal dan non formal.
VISI
Visi Perkumpulan adalah terwujudnya organisasi yang mandiri untuk memperkuat peran organisasi penyelenggara PAUD dalam membina anak usia dini untuk membentuk watak bangsa agar menjadi manusia Indonesia yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, cerdas, dinamis, aktif, kreatif, inovatif, adaptif, produktif, visioner, kritis, dan berkarakter Indonesia.
MISI
Misi Perkumpulan yaitu:
- Mempersatukan dan menyuarakan aspirasi organisasi penyelenggara PAUD seluruh Indonesia
- Memperjuangkan kepentingan anak sesuai tumbuh kembangnya dalam penyelenggaraan PAUD
- Mengembangkan pola pembelajaran yang menitikberatkan pada pembentukan karakter anak
- Memantapkan kolaborasi multipihak dalam memperjuangkan visi, misi dan tujuan perkumpulan